Menu

Mode Gelap

Daerah · 9 Agu 2025 01:09 WIB

Sambut HUT RI ke 80, Polsek Labuhan Ruku Kibarkan Semangat Kemerdekaan di Kapal Nelayan


 Sambut HUT RI ke 80, Polsek Labuhan Ruku Kibarkan Semangat Kemerdekaan di Kapal Nelayan Perbesar

Labuhan Ruku, Bundarantimes.com – Menyambut peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, Kanit Samapta Polsek Labuhan Ruku IPDA ZF. Purba menggelar kegiatan pembagian dan pemasangan Bendera Merah Putih kepada para nelayan di wilayah pesisir, Jumat (08/08/2025) sekitar pukul 15.00 WIB.

Dalam kegiatan tersebut, sebanyak satu helai bendera besar dipasang di anjungan kapal nelayan Jaring Timbul, serta tiga helai bendera kecil dipasang di tiang sampan Ampera.

IPDA ZF. Purba mengatakan, kegiatan ini menjadi bentuk nyata kepedulian Polri dalam menumbuhkan semangat nasionalisme, sekaligus memeriahkan momen bersejarah kemerdekaan Indonesia.

“Kami ingin semangat merah putih juga berkibar di tengah laut, menjadi simbol persatuan bagi para nelayan,” ujarnya.

Kapolsek Labuhan Ruku AKP Cecep Suhendra mengapresiasi partisipasi dan antusiasme masyarakat pesisir yang turut mendukung kegiatan tersebut.

“Semoga bendera yang berkibar di kapal-kapal nelayan ini menjadi pengingat bahwa kemerdekaan diraih dengan perjuangan, dan tugas kita adalah menjaga serta mengisinya,” tuturnya.

Kegiatan berlangsung lancar, aman, dan kondusif, serta disambut gembira oleh para nelayan yang merasa bangga kapal mereka turut berpartisipasi memeriahkan HUT RI ke-80.

Artikel ini telah dibaca 4 kali

Iklan 2
Baca Lainnya

Peringati Bulan K3 Nasional, INALUM Gelar Lomba Pemadam Kebakaran

23 Januari 2026 - 10:50 WIB

Kalapas Labuhan Ruku Sambangi UMMAS, Bahas Kelanjutan Program Kelas Kuliah Warga Binaan

21 Januari 2026 - 21:17 WIB

Jalin Sinergitas Keamanan, Lapas Labuhan Ruku dan Polres Asahan Perkuat Kolaborasi

20 Januari 2026 - 16:26 WIB

Polres Batu Bara Gelar Upacara Sertijab Pejabat Utama

20 Januari 2026 - 16:08 WIB

Panen Raya Serentak, Lapas Labuhan Ruku Tegaskan Komitmen Dukung Ketahanan Pangan Nasional 

17 Januari 2026 - 08:49 WIB

Bangun Kolaborasi Strategis, Kalapas Labuhan Ruku Bertemu Bupati Batubara

14 Januari 2026 - 17:04 WIB

Trending di Daerah
Presiden RI 2024