Menu

Mode Gelap

Daerah · 13 Des 2023 11:30 WIB

Batu Bara Raih Penghargaan Kabupaten Terinovatif pada IGA 2023


 Batu Bara Raih Penghargaan Kabupaten Terinovatif pada IGA 2023 Perbesar

Jakarta, Bundarantimes.com– Pemerintah Kabupaten Batu Bara meraih penghargaan Kabupaten Terinovatif se-Indonesia Kategori Daerah Tertinggal dan Daerah Perbatasan Terinovatif dalam ajang Innovative Government Award (IGA) 2023 yang digelar di Gedung Sarana Bhakti Praja, Jalan Medan Merdeka Utara No. 7 Jakarta Pusat, Selasa (12/12/2023).

Penganugerahan IGA 2023 dihadiri langsung oleh Mendagri, Muhammad Tito Karnavian, didampingi Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri, Dr. Yusharto Huntoyungo. M.Pd, Menpan RB, Abdullah Azwar Anas, M.Si, Gubernur, Bupati dan Walikota Se-Indonesia.

Penghargaan IGA Award tahun 2023 diserahkan langsung oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Muhammad Tito Karnavian kepada Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir, M.AP yang diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekdakab Batu Bara Radyansyah.

Kabupaten Batu Bara menjadi salah satu daerah perbatasan terinovatif di Indonesia lantaran memiliki 13 inovasi, dengan dua inovasi unggulan, yakni Dukcapil hadir di desa dan Gema Penting.

Bupati Batu Bara Zahir mengatakan bahwa IGA Tahun 2023 merupakan sarana peningkatan pelayanan masyarakat, inovasi daerah yang wajib dikembangkan diberbagai daerah.

“Mendagri memikir ke arah kesana agar daerah juga berinovatif dalam peningkatan mutu dan kualitas pelayanan kepada masyarakat” ungkap Bupati Zahir.

Artikel ini telah dibaca 104 kali

badge-check

Redaksi

Iklan 2
Baca Lainnya

Bangun Kolaborasi Strategis, Kalapas Labuhan Ruku Bertemu Bupati Batubara

14 Januari 2026 - 17:04 WIB

Kalapas Labuhan Ruku Temui Wabup Asahan Bahas Lahan Ketahanan Pangan

13 Januari 2026 - 10:33 WIB

Sat Binmas Polres Batu Bara Laksanakan Cooling System di Desa Simpang Gambus

13 Januari 2026 - 10:29 WIB

Polsek Labuhan Ruku Gelar Patroli Kamtibmas Situasi Aman dan Kondusif

11 Januari 2026 - 16:18 WIB

Polres Batu Bara Gelar Patroli Rutin R-4 di Dermaga PT Pelindo Kuala Tanjung

10 Januari 2026 - 15:24 WIB

Wujudkan Zero Narkoba, Lapas Labuhan Ruku Gelar Tes Urine Pegawai dan Warga Binaan

9 Januari 2026 - 16:03 WIB

Trending di Daerah
Presiden RI 2024