Menu

Mode Gelap

Daerah · 8 Des 2022 21:53 WIB

SMSI Batu Bara Gelar Rakerda, Bupati Zahir Siap Bersinergi Soal Ini


 SMSI Batu Bara Gelar Rakerda, Bupati Zahir Siap Bersinergi Soal Ini Perbesar

BATU BARA, Bundarantimes.com – Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Batu Bara perdana menggelar Rapat kerja daerah (Rakerda) dan Workhsop denga tema ‘meningkatkan mutu dan kinerja Media siber di Kabupaten Batu Bara’.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Batu Bara, Ir Zahir M.Ap sekaligus membuka Rakerda yang dilaksanakan di Aula Kantor Bupati, Kamis (8/12/2022).

Kemudian, Hadir dalam Kegiatan tersebut, Para Narasumber dari Pihak Kejari Batu Bara, Doni Irawan Harahap, Polres Batu Bara, Kanit Tipidter Iptu J Sitorus SH, Ketua SMSI Sumut, Erris J Napitupulu, Penasehat SMSI Sumut, Zulfikar Tanjung, Kominfo Batu Bara, Zulkarnain dan para undangan yang yaitu PWI Batu Bara, JMSI Batu Bara, PWI Batu Bara dan DPC PJS Batu Bara.

Dalam sambutannya, ia mengatakan akan melakukan sinergitas kepada SMSI Batu Bara. Salah satunya adalah akan memberikan Jaminan perlindungan kepada pekerja Media.

“Pemerintah Batu Bara tentu berkeinginan memberikan kepada wartawan yang terverifikasi jaminan perlindungan pekerjaan. Saya fikir bisa di wujudkan pada tahun 2023 nanti,” Katanya.

Tak hanya itu, ia juga berpesan kepada seluruh Media Siber di Batu Bara juga ikut berkontribusi memberikan kabar baik tentang progres hasil kerja Pemerintah.

Rapat kerja daerah dan workshop SMSI

Rapat kerja daerah dan workshop SMSI

Begitupun, sambungnya, Media juga perlu melakukan kritikan dan mengawasi sehingga kami Pemerintah juga bisa bekerja jauh lebih baik.

“Tentunya, informasi yang akurat, faktual dan tidak hoax,”Pungkas Bupati.

Lanjutnya, Ia juga mengucapkan terimakasih kepada SMSI Batu Bara, yang telah menyelenggarakan Rakerda dan Workhsop.
” Semoga dalam rakerda ini lahir ide dan gagasan yang brilian dan bermanfaat buat kemajuan Media Siber, khusunya di Batu Bara,”pungkasnya.

Senada dikatakan, Ketua SMSI Sumut Erris J Napitupulu, mengingatkan kepada wartawan agar dalam menyajikan berita dimedia online selalu melakukan komunikasi dua arah, dan konfirmasi sebagai produk jurnalis.

“Pastinya, Media kita juga harus sudah lengkap administrasinya, bahkan sampai terverifikasi Dewan Pers, itu harus kita tempuh, sehingga menjadi Media siber yang berkualitas dan profesional,” Jelas Erris.

Di akhir Acara, Ketua SMSI Batu Bara, Yaser Hambali yang didampingi Fungsionaris SMSI, mengucapkan terimakasih banyak atas dukungan moril yang telah diberikan oleh Pemerintah Batu Bara dan SMSI Sumut, sehingga acara berjalan lancar dan khidmat.

Untuk diketahui, dalam workhsop ini, Audiens begitu semangat dalam berdialog dalam mengkaji Media siber dan Kode etik.

Sehingga, forum workhsop menjadi hidup yang diwarnai tanya jawab dan saling bertukar pikiran.

Artikel ini telah dibaca 60 kali

badge-check

Redaksi

Iklan 2
Baca Lainnya

Tokoh Pemuda Kabupaten Batu Bara Apresiasi Kinerja POLRI

2 Januari 2025 - 19:35 WIB

Lapas Labuhan Ruku Gelar Upacara Peringatan Hari Ibu ke – 96

22 Desember 2024 - 18:37 WIB

Mosi Tidak Percaya, Kades Benteng Didemo Ratusan Masyarakat

19 Desember 2024 - 21:35 WIB

Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke – 76

19 Desember 2024 - 11:34 WIB

Kapolres Batubara Pimpin Upacara Hari Bela Negara ke-76

19 Desember 2024 - 11:27 WIB

Lapas Labuhan Ruku Kanwil Kemenkumham Sumut Terima Penghargaan

15 Desember 2024 - 13:18 WIB

Trending di Daerah
Presiden RI 2024