Menu

Mode Gelap

Kesehatan · 13 Mar 2024 15:18 WIB

TMMD dan Dinkes Batu Bara Bekerjasama Pelayanan Pemasangan KB Gratis


 TMMD dan Dinkes Batu Bara Bekerjasama Pelayanan Pemasangan KB Gratis Perbesar

BATU BARA, Bundarantimes.com – TMMD dan Dinas Kesehatan Batu Bara bekerjasama dalam memberikan pelayanan KB Gratis. Puluhan Ibu-ibu mengikuti pemasangan alat KB secara gratis, dengan sistem implan untuk mengatur jarak kehamilan dan mengatur tumbuh kembang anak. Kegiatan berlangsung didalam tenda TMMD di Simpang Gambus, Rabu (13/03/2024).

Kegiatan ini sengaja digagas Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-119 bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan Puskesmas dalam memberikan pelayanan pemasangan KB gratis kepada masyarakat khususnya Ibu-ibu yang ingin mengatur jarak kelahiran anak.

Salah seorang warga, Nurhayati (48) menyampaikan ucapan terimakasih kepada Satga TMMD yang sudah menggagas program ini, sehingga Ibu-ibu dapat lebih mudah melakukan KB untuk mengatur jarak kelahiran anak, sebut Nurhayati, Rabu (13/03/2024).

“Kami bersyukur sudah difasilitasi alat-alat untuk melakukan KB, dan tentu pemberian fasilitas KB gratis ini sangat membantu kami untuk mengatur jarak kelahiran anak” ujarnya.

Sebelumnya Satgas TMMD Kodim 0208/ AS sudah melakukan pembangunan jalan persawahan, rehab Musholla Al-falah dan pembersihan sampah ke sungai bah bolon sepanjang 5 KM yang berada disekitar Simpang Gambus. (Red)

Artikel ini telah dibaca 98 kali

Iklan 2
Baca Lainnya

Kampanye Zahir-Aslam dan Klarifikasi Dinas Kesehatan Batubara

4 Oktober 2024 - 11:49 WIB

Sambut Hari Pengayoman, Lapas Labuhan Ruku Gelar Kegiatan Donor Darah

7 Agustus 2024 - 20:36 WIB

Gandeng Puskesmas Labuhan Ruku, Lapas Labuhan Ruku Laksanakan Seminar dan Pemeriksaan Kesehatan

3 Agustus 2024 - 23:23 WIB

Pastikan Kondisi Tahanan Sehat Sat Tahti Bersama Sie Dokkes Polres Batu Bara Rutin Cek Kesehatan Tahanan

24 Mei 2024 - 11:17 WIB

Peringati HBP Ke-60, Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku Gelar Kegiatan Donor Darah

17 April 2024 - 16:52 WIB

Tutup Bulan K3 2024, INALUM Gelar Donor Darah di Tanjung

12 Februari 2024 - 08:39 WIB

Trending di Kesehatan
Presiden RI 2024