Menu

Mode Gelap

Daerah · 16 Agu 2022 09:06 WIB

Banggar DPRD Batu Bara Sampaikan Laporan KUA- PPAS, Ini Hasilnya


 Penyampakikan KUA-PPAS P. APBD TA. 2022 oleh Rohadi Perbesar

Penyampakikan KUA-PPAS P. APBD TA. 2022 oleh Rohadi

BATU BARA, Bundarantimes.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Batu Bara menyampaikan Laporan Badan Anggaran (Banggar) tentang Hasil Pembahasan Kebijakkan Umum Anggaran Dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara KUA-PPAS P. APBD TA. 2022 di Ruangan Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Batu Bara, Senin (15/08/2022).

Rapat Paripurna dipimpin oleh Ketua DPRD Kab.Batu Bara Safi’i, SH, yang dibacakan oleh Rohadi, menyampaikan bahwa pembahasan Badan Anggaran DPRD Batu Bara tentang KUA- PPAS P.APBD TA.2022 bersama dengan TAPD ini dilaksanakan dengan mengedepankan keseriusan dan kebersamaan, demi sebuah perencanaan terbaik guna tercapainya target dan sasaran pemerintah kabupaten batu bara yang bertujuan untuk kemajuan dan kesejahteraan seluruh rakyat batu bara.

“Dalam pembahasan Badan Anggaran DPRD Batu Bara tentang KUA-PPAS P.APBD TA.2022 bersama TAPD tidak ditemukannya permasalahan yang berarti dalam proses pengesahan KUA-PPAS P.APBD TA. 2022 ke DPRD Batu Bara”, Jelasnya.

Lanjut Rohadi, sebagaimana hasil pembahasan antara Badan Anggaran dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah Kabupaten Batu Bara telah disepakati yakni Pendapatan Daerah sebesar Rp.1.185.019.396.981, Belanja Daerah sebesar Rp.1.388.459.697.330, dan Pembiayaan Daerah sebesar Rp.203.440.300.349.

Adapun Pendapat Daerah yakni, pendapatan hasil daerah dan pendapatan transfer, Belanja Daerah yakni, belanja operasi, belanja modal, belanja tidak terduga, belanja transfer. Sedangkan Pembiayaan Daerah yakni, penerimaan pembiayaan dan pengeluaran pembiayaan. Ucap Rohadi.

Turut hadir Bupati Batu Bara yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kab. Batu Bara, Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kab. Batu Bara, unsur Forkopimda, Kepala Dinas, Kepala Badan , Kepala Bagian dan Camat Se-Kabupaten Batu Bara. (Zry)

Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Bimtek Keamanan Pangan Pelaku Usaha IRTP, dr Deni : Ini Penting Agar Tidak Ada Cemaran Fisik dan Biologis

1 Juni 2023 - 19:35 WIB

Bupati Zahir : Pendidikan di Batu Bara Harus Bersaing Di Tengah Revolusi Industri

30 Mei 2023 - 22:45 WIB

Pemkab Batu Bara Besuk Balita Penderita Pembengkakan Mata di RSU Adam Malik

27 Mei 2023 - 19:04 WIB

Dinkes Batu Bara Tanggap Cepat Soal Anak Penderita Pembengkakan Mata, Ini Kata Kadis Kesehatan

26 Mei 2023 - 15:26 WIB

Bupati Zahir Hadiri Pembukaan Pekan Inovasi dan Investasi Sumut 2023

25 Mei 2023 - 22:30 WIB

Bupati Zahir Dan OK Faizal Fasilitasi warga Alami kebocoran Jantung Berobat ke RS Jakarta

25 Mei 2023 - 21:23 WIB

Trending di Daerah