Menu

Mode Gelap

Kesehatan · 1 Jun 2023 19:18 WIB

Kok Bisa Capaian Sub PIN Polio Tahap 2 di Batu Bara Hingga 100,1%, Ternyata Ini Strateginya


 Grafik Capaian Sub Pin Polio Pemerintah Kabupaten Batu Bara Perbesar

Grafik Capaian Sub Pin Polio Pemerintah Kabupaten Batu Bara

BATU BARA, Bundarantimes.com – Pemerintah Kabupaten Batu Bara melalui Dinas Kesehatan P2KB pada capaian sub Pekan Imunisasi Nasional (Sub PIN) Polio di tahap 2 mencapai hingga 100,1% hingga melebihi target Nasional diangka 95%.

Tentu, hal ini menjadi suatu kemajuan bagi Pemerintah Kabupaten Batu Bara dibawah Dinas Kesehatan P2KB Batu Bara.

Plt Kepala Dinas Kesehatan P2KB, dr Deni, melalui kabid Pengendalian Pencegahan Penyakit (P2P) Budi Junarman Sinaga, S. Km, M. KM dikonfirmasi via pesan WhatsApp, Rabu (31/05/2023), mengatakan bahwa capaian ini sendiri berdasarkan data yang diterima Dinas Kesehatan melalui 15 Puskesmas yang tersebar di Kabupaten Batu Bara dengan capaian 100,1% dengan sasaran sebanyak 38.400 anak.

Dari capaian ini pula, Budi menyebutkan ada 5 strategi yang telah dilakukan Dinas Kesehatan P2KB, yakni melakukan berkoordinasi lintas sektor yang melibatkan Kepala OPD, TP PKK, Bunda PAUD, MUI, dan Organisasi Provesi.

“Capaian Sub Pin Polio pada putaran ke-2 sampai tanggal 26 Mei 2023 melebihi target Nasional yang minimal 95%, dan capaian hingga diangka 100,1%,”Jelasnya.

Tak hanya itu, Pemerintah juga melakukan advokasi dan sosialisasi melalui radio daerah. Penyediaan Media KIE Sub PIN Polio. Pencanangan Sub PIN Polio oleh Bupati didampingi Forkopimda, Organisasi Provesi, TP PKK/Bunda PAUD. melakukan monitoring dan evaluasi pelaksanaan kegiatan Sub PIN Polio.

Untuk diketahui, bahwa Sub Pin Polio ini adalah kegiatan pemberian Vaksin Polio kepada anak usia 0- 59 bulan. Kegiatan ini merupakan pekan pemberian imunisasi polio guna mencegah dan memutus rantai virus penyakit polio yang mengakibatkan lumpuh layu pada anak.

Sementar itu, berdasarkan Pusat Data dan Informasi Kementerian Kesehatan (Pusdatin Kemkes), target pencapaian imunisasi Sub PIN Polio sebesar 95%. Sedangkan data anak usia 0-59 bulan di Kabupaten Batubara juga menurut Pusdatin Kemkes adalah sebanyak 39.243 anak.

Artikel ini telah dibaca 45 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Gandeng Puskesmas, Lapas Labuhan Ruku Rutin Lakukan Skrining TB Bagi Warga Binaan

21 September 2023 - 16:39 WIB

YKI Batu Bara Besuk Warga Penderita Kanker dan Berikan Pelayanan Pengobatan Gratis

16 September 2023 - 13:48 WIB

Penanganan Stunting Menjadi Prioritas Pemkab Batu Bara

14 September 2023 - 15:26 WIB

Dinkes P2KB Batu Bara Deteksi Dini Resiko Penyakit Tidak Menular Di Seluruh OPD, Ini Jumlahnya

13 September 2023 - 15:44 WIB

Dorong Pelayanan Kesehatan, Bupati Zahir Ikuti Roadshow Medan Medical Tourism

11 September 2023 - 22:43 WIB

Banjir di Desa Kwala Sikasim, Pemkab Batu Bara Dirikan Posko Kesehatan Masyarakat

9 September 2023 - 11:53 WIB

Trending di Kesehatan